Aset Penerbit

null Rangkuman Kegiatan APP Sinar Mas September 2022

Rangkuman Kegiatan APP Sinar Mas September 2022

1. PT OKI Pulp & Paper Mills Berhasil Rehabilitasi Bakau di Pesisir Timur Sumatra Selatan

Tim Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) mengadakan evaluasi atas program rehabilitasi 67 hektare bakau oleh salah satu unit usaha Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas, PT OKI Pulp & Paper Mills, di Desa Simpang Tiga Sakti, Kecamatan Tulung Selapan, Kabupaten Ogan Komering Ilir. Berhasil memenuhi kewajiban Izin Pinjam Pakai Kawasan Hutan (IPPKH), PT OKI Pulp & Paper Mills juga akan mendukung warga setempat untuk reboisasi 61 hektare bakau.

2. PT Arara Abadi Salurkan Bantuan Melalui Program DMPA

PT Arara Abadi, salah satu unit usaha APP Sinar Mas, menyalurkan bantuan empat ekor sapi dan taman atau Ruang Terbuka Hijau (RTH) seluas 3 Ha kepada Desa Makmur Peduli Api (DMPA) Desa Dosan, Kabupaten Siak. Adapun RTH yang disalurkan kepada masyarakat telah dilengkapi fasilitas sarana bermain dengan jalan yang sudah disemenisasi, sarana permainan air, serta dilengkapi dengan area perkemahan.

Masih dalam rangkaian untuk mendukung DMPA, PT Arara Abadi juga memberikan delapan ekor kerbau kepada Desa Bencah Kelubi, Kampar. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat yang berada di sekitar areal konsesi perusahaan. Inisiatif ini juga diharapkan adpat memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada warga Desa Bencah Kelubi tentang pencegahan dan penanganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Provinsi Riau.

3. PT IKPP Perawang Adakan Pelatihan Inkubasi Bisnis

Inisiatif APP Sinar Mas melalui PT Indah Kiat Pulp & Paper (PT IKPP) - Perawang Mill mengadakan pelatihan inkubasi bisnis yang bekerja sama dengan Yayasan Dokter Sjahrir dan Womenpreneur Community untuk membantu para perempuan memperluas pengetahuan mereka dalam pengembangan strategi berwirausaha.

Salah satu pengusaha UMKM sukses binaan CSR PT IKPP Perawang Mill adalah Tatik Rostika dengan produk unggulan Dendau atau biasa disebut Dendeng Daun Ubi. Setelah mendapatkan pelatihan selama 3 bulan, usaha Tatik meningkat dengan kenaikan omzet hingga dua kali lipat mencapai Rp 15.000.000,00 per bulan dari yang sebelumnya hampir tutup. Dengan semangat dan usaha kerja kerasnya, Tatik terus berkreasi dan berinovasi dengan bermacam-macam varian yang dapat ditemukan di pusat oleh-oleh Kabupaten Siak dan Pekanbaru.

4. Kontribusi Bantuan Bagi Industri Pendidikan dari Unit Usaha APP Sinar Mas

Salah satu unit usaha APP Sinar Mas, PT IKPP Serang Mill, memberikan bantuan pemeriksaan tes kesehatan mata serta pemberian kacamata gratis bagi anak-anak sekolah di wilayah Kecamatan Kragilan. Bantuan yang telah dijalankan dari 2021 ini mendapat penghargaan dari Yayasan Lions Club Indonesia dalam Kategori Program CSR dengan tema “Mataku Jendelaku”.

APP Sinar Mas melalui unit usahanya, PT OKI Pulp & Paper Mills, juga berkontribusi bagi industri pendidikan melalui pemberian bantuan seragam. Bantuan ini diberikan kepada Komite Sekolah TK Negeri Pembina Kayuagung yang telah dinyatakan lolos seleksi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia sebagai 'Sekolah Penggerak'.

5. Penghargaan Habitat for Humanity Award Indonesia bagi 2 Unit Usaha APP Sinar Mas

Sebanyak dua unit usaha APP Sinar Mas, PT Pindo Deli Pulp & Paper Mills Karawang dan PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk, berhasil memperoleh penghargaan dari Habitat for Humanity (HfH) Indonesia atas komitmen dan dukungan perusahaan dalam penyediaan sarana air bersih dan sanitasi bagi masyarakat sekitar.

PT Pindo Deli Pulp & Paper Mills Karawang berhasil meraih penghargaan melalui program WASH (Water Sanitation, and Hygiene), yaitu program penyediaan akses air bersih dan sanitasi di 3 Sekolah Dasar Desa Wanakerta Karawang. Program yang dimulai pada Agustus 2020 tersebut didasari pada kondisi fasilitas MCK yang tidak layak, serta kurangnya pengetahuan terkait pola hidup bersih dan sehat, sehingga membuat siswa kurang peduli terhadap kebersihan diri dan lingkungan.

Sementara itu, penghargaan yang diterima PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk didorong oleh program dukungan akses air bersih, sanitasi, serta peningkatan pengetahuan dan kepedulian terkait pola hidup bersih dan sehat kepada masyarakat dan pemegang kepentingan di Dusun Tado Desa Singkalan melalui pendekatan partisipatif selama 12 bulan.

6. Peringati 100 Tahun Eka Tjipta Widjaja, Yayasan Tzu Chi Bersama APP Sinar Mas Adakan Donor Darah

Dalam rangka menyemarakkan peringatan 100 tahun Eka Tjipta Widjaja, pendiri Sinar Mas, Yayasan Tzu Chi bersama APP Sinar Mas mengadakan kegiatan donor darah yang melibatkan 75 orang pendonor. Kegiatan ini dilaksanakan bersama 13 relawan Tzu Chi Cabang PT Kati Kartika Murni (PT KKM) Karawaci, salah satu unit usaha APP Sinar Mas, dalam kerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang.

Terkait Aset

Related Stories

Rangkuman Kegiatan APP Sinar Mas Desember 2022

Sebagai bentuk dari komitmen bisnis berkelanjutan, APP Sinar Mas senantiasa berkontribusi positif bagi lingkungan sekitar dan komunitas.

Rangkuman Kegiatan APP Sinar Mas November 2022

Sebagai bentuk dari komitmen bisnis berkelanjutan, APP Sinar Mas senantiasa berkontribusi positif bagi lingkungan sekitar dan komunitas.

Rangkuman Kegiatan APP Sinar Mas Oktober 2022

Sebagai bentuk dari komitmen bisnis berkelanjutan, APP Sinar Mas senantiasa berkontribusi positif bagi lingkungan sekitar dan komunitas.